Sabtu, 30 Juli 2022

EVELINE, Sukses Bisnis Macaroon Berkarakter di Australia

Tidak bisa mendapatkan pekerjaan impian setelah pindah mengikuti suami yang bekerja di luar negeri, tak membuat Eveline patah semangat. Kegiatannya membuat kue di sela mencari pekerjaan kini justru menjadi ladang bisnis sukses baginya. Di Sydney, nama Eveline berkibar lewat bisnis kue online Dous Dolce miliknya dengan macaroon berkarakter sebagai spesialisasinya.

Sejak SMA, Eveline memang sudah senang membuat cake dan pastry. Ia selalu menggunakan waktu luangnya pada masa-masa SMA dan kuliah untuk mencoba membuat jenis-jenis cake dan pastry yang baru. Dari Jakarta, Eveline pindah ke Sydney pada akhir 2012 setelah menikah. Suaminya, Timothy T.B, memang telah punya pekerjaan tetap di Sydney sebagai specialist di sebuah medical device company, dan memintanya untuk ikut pindah ke sana. Sebelumnya, perempuan yang pernah mengambil jurusan akuntansi di Univeritas Pelita Harapan ini, pernah bekerja sebagai auditor di KPMG.

Setelah pindah ke Sydney, Australia, awalnya Eveline sempat mencoba mencari pekerjaan yang sesuai dengan latar belakang pendidikan dan pengalamannya di bidang accounting, khususnya audit. Namun, ternyata Australia memiliki regulasi finansial yang berbeda sehingga ia mengalami kesulitan bersaing dengan aplikan-aplikan lokal Australia dalam mendapatkan pekerjaan. Selama menunggu hasil pencarian pekerjaan itulah, Eveline menggunakan waktu luangnya untuk kembali menekuni baking. Apalagi, ketika ia menyadari bahwa untuk bisa memasuki industri finansial di Sydney harus mengambil pendidikan lanjutan di sana, seperti mengulang lagi dari nol, Eveline semakin tidak tertarik untuk bekerja, dan memutuskan mengalihkan fokusnya pada dunia baking. Di situlah, ia mulai merintis bisnis Dous Dolce dari awal.

Selain macaroon, Eveline juga memiliki spesialisasi lain yaitu cake dan bread. Saat ini macaroon yang ia buat kebanyakan digunakan untuk pelengkap dekorasi dari cake yang juga buatannya. Eveline menilai bahwa customize macaroon merupakan hal yang belum banyak dilakukan secara umum, tidak seperti cookie atau jenis pastry lainnya. Selain itu, proses pembuatan customized macaroon memerlukan seni khusus dan banyak faktor yang harus diperhitungkan untuk mendapatkan hasil yang baik, dan Eveline sangat menikmati hal tersebut.

Eveline sendiri mengaku, baru mulai mencoba membuat macaroon setelah merintis bisnis ini. Pada awalnya, ia memulai bisnis dengan menjual cake, sebelum membuat macaroon. Spesialisasinya adalah cake dengan dekorasi Korean buttercream flower. Cake-nya bervariasi sesuai permintaan, seperti red velvet, mudcake, vanilla cake, chocolate cake, oreo cake, dan lainnya. Kue yang ia buat juga banyak. Selain macaroon, Eveline juga membuat beberapa macam pesanan khusus, seperti customized pull-apart bread, customized eclairs, customized chocolate covered oreo, dan decorated cupcakes.

Dous Dolce adalah bisnis pertama Eveline. Sebelumnya, ia belum pernah menjual cake dan pastry. Eveline pun menjelaskan, secara pribadi ia sebenarnya tidak begitu gemar mengkonsumsi cake dan pastry, hanya sangat menyukai proses dan seni pembuatannya. Keputusannya untuk membuat macaroon berkarakter, karena ia melihat bahwa character macaroon merupakan hal yang unik dan memiliki nilai khusus, yaitu bisa memuaskan orang yang menyukai karakter tersebut. Semua orang biasanya mempunyai karakter kesukaan tertentu, entah itu karakter dari cartoon film dari masa kanak-kanak, atau apa saja. Dan, seperti yang sudah ia jelaskan sebelumnya, character macaroon merupakan sesuatu yang belum banyak bisa dilakukan atau dibuat secara umum, sehingga memiliki keunikan tersendiri. Eveline pun mulai membuat character macaroon setelah memulai bisnis ini, tepatnya bulan Desember 2015.

Eveline mengatakan, practice makes perfect. Itulah yang ia rasakan ketika menekuni pembuatan character macaroon. Dibutuhkan banyak pengalaman, percobaan, dan pengulangan, untuk mengetahui faktor-faktor yang penting dalam pembuatan character macaroon sehingga hasilnya baik. Mengenai bentuk, ia tidak mengalami kesulitan mendapatkan hasil bentuk yang diinginkan. Namun, untuk mendapatkan kualitas macaroon yang bagus, kita perlu memahami faktor-faktor penting lain seperti kelembapan udara, baking duration, batter thickness, batter dryness, oven type, pan material, dan lainnya. Semua pengetahuan itu Eveline dapatkan setelah berkali-kali melakukan proses pembuatannya.

Eveline menerima custom order dari customer dan itu bisa mencakup karakter apa saja yang diinginkan. Proses pembuatan character macaroon ia pelajari sendiri secara otodidak. Yang paling sulit dari proses pembuatannya adalah banyaknya jumlah warna dan detail dari character macaroon tersebut. Semakin banyak warna dan detail, semakin lama dan kompleks proses pembuatannya. Sampai saat ini, Eveline masih merasa karakter movie Suicide Squad dan customized macaroon bentuk mobil Mini Cooper merupakan macaroon tersulit yang pernah ia buat. Sementara karakter yang mudah dibuat adalah karakter simple seperti Rilakkuma dan Keroppi.

Selain macaroon berkarakter, Eveline juga menjual macaroon bentuk original sesuai permintaan customer. Pada awalnya ia memulai dengan 4 varian rasa, namun sekarang sudah ada 7 varian rasa. Semua produknya ia buat sendiri. Sementara suaminya, kalau sedang ada waktu di rumah, ikut membantu merapihkan dan membersihkan perkakas, serta menyiapkan bahan-bahannya. Selebihnya, semua ia lakukan sendiri, mulai dari belanja bahan, berkomunikasi dengan customer, mendekor, hingga membuat, dan mengirim kue.

Harga kue macaroon dan kue lainnya tergantung dari banyaknya customization yang diminta. Eveline memiliki price guide di website-nya www.dousdolce.com. Round macaroon harganya mulai dari 2,5 dolar Australia per buah, character macaroon per buahnya mulai dari 4,4 dolar Australia, macaroon tower mulai dari 140 dolar, pull-apart bread mulai dari 55 dolar, cake mulai dari 225 dolar, character chocolate covered oreo mulai dari 4 dolar per buah, dan character eclair mulai dari 6 dolar per buah. Minimal pemesanan yang ia cantumkan di website adalah 16 buah untuk macaroon, 8 buah untuk character eclair, dan 6 buah untuk character chocolate covered oreo. Masing-masing minimal dua desain. Untuk pemesana cake, Eveline memerlukan waktu pemesanan tiga minggu sebelumnya. Untuk pastry lainnya (termasuk macaroon), ia memerlukan waktu pemesanan dua minggu. Eveline menggunakan jasa kurir untuk pengantarannya. Namun, mayoritas customernya memilih mengambil sendiri secara langsung. Pengiriman bisa dilakukan ke seluruh area Sydney dan interstate seperti Victoria, Western Australia, Australian Capital Territory, dan South Australia.

Yang memesan macaroon buatannya dari semua kalangan, mulai corporate events, Event Organizer for Wedding and Birhday, pesanan pribadi untuk acara birthday, atau pesanan untuk gift. Mayoritas pemesan adalah orang lokal (Asian and Western). Terkadang ada juga pemesan orang Indonesia. Biasanya pemesanan dilakukan untuk acara birthday, yang kedua adalah untuk wedding. Mayoritas produk yang dipesan adalah cake dengan dekorasi character macaroon, dan yang kedua adalah character pull-apart bread. Saat ini, setiap minggunya rata-rata Eveline menerima order sekitar 4 decorated cake, 8 pull-apart bread, dan sekitar 6 batches (64 character macaroons).

Eveline memiliki akun Instagram yang ia gunakan untuk memasarkan produknya. Lambat laun, ia mulai mengenal dan menjadi sahabat beberapa social media influencer di Sydney. Ia banyak melakukan collaboration dengan mereka. Selain itu, ia juga banyak menerima endorsement dari vendorvendor seperti watch, kitchen utensils, kitchen appliance, groceries consumables, dan lainnya. Selama ini, Eveline juga senang dengan feedback dari para pembeli macaroon-nya. Banyak yang puas dan akhirnya menjadi customer tetap. Mereka banyak mengatakan hal yang positif, baik dari segi rasa maupun bentuk, Sejak ia memulai bisnis dan memasarkan produk, banyak baker atau bahkan blogger yang mencoba melakukan hal serupa. Character macaroon sempat menjadi tren yang menanjak di Sydney dan banyak media yang meminta pendapatnya mengenai hal ini. Untuk media lokal, Eveline pernah diwawancara ABC Internasional (Australia Plus), Sydney Morning Herald (Good Food Article, dan juga Houzz (Creative from home article), serta beberapa orang dari blog-blog yang berbeda.

Evelini memiliki keyakinan bahwa sebuah usaha sebaiknya dilakukan secara bertahap dan dimulai dari awal. Karena dari situ kita akan mempelajari seluruh detail, seluk beluk masalah, dan kesempatan yang ada. Tingkat pemahaman kita mengenai bisnis yang kita geluti adalah modal utama dalam segala jenis usaha. Eveline memulai menjual produknya secara online sambil mengamati jumlah demand di Sydney. Ke depannya, ia mungkin akan membuka shop front pada saat yang tepat. Ia memang banyak menerima pertanyaan atau bahkan permintaan untuk membuka shop front. Sang suami pun sangat mendukungnya merintis usaha ini. Selain membantu seperti yang ia jelaskan sebelumnya, dia juga membantu mengurus anak mereka, Karsten A. B, sepulang kerja, sehingga Eveline bisa mengerjakan order.

Saat ini, Eveline merasa enjoy dengan hidup dan pekerjaannya, karena bisa melakukan pekerjaan dari rumah dan bersama anaknya. Menurutnya, waktu bersama anak sangat penting. Ia tidak mau mengorbankan waktu untuk apa pun, bila itu harus ditukar dengan waktu yang ia miliki bersama anak. Dengan keberadaan orang tua, menurut Eveline, development anak akan jauh lebih baik, dibandingkan jika kita tidak meluangkan waktu untuk anak. Di sisi lain, Eveline merasa kesibukan usaha ini, ditambah dengan pekerjaan rumah yang harus ia lakukan sendiri (tanpa bantuan sama sekali), dan kewajiban untuk mengurus anak sendiri (tanpa baby sitter), merupakan suatu challenge yang luar biasa. Eveline mengaku hampir tidak ada waktu untuk dirinya sendiri (me time) setiap harinya, dan mendapatkan tidur yang cukup adalah sebuah luxury baginya pada saat ini. Namun, Eveline melihat dirinya masih memiliki suami yang sangat mendukung dan membantu secara maksimal ketika berada di rumah. Itulah yang membuatnya terus menjalankan usaha ini semaksimal mungkin.


Orang tuanya pun sangat bangga dan senang dengan usahanya saat ini. Mereka tidak pernah mengharapkan Eveline untuk bekerja atau berusaha. Mereka hanya khawatir dan terus berpesan supaya ia selalu ingat istirahat dan menjaga kesehatan. Terkadang, aku Eveline, mereka cukup sedih melihat sulitnya kewajiban dan tanggung jawab yang harus ia lakukan di Sydney. Rencana Eveline berikutnya adalah menstabilkan usaha dan mencari jalan untuk meningkatkan efisiensi dan kapasitas produksi. Selanjutnya, mungkin ia akan mulai menerima tawaran untuk melakukan workshop di beberapa negara lain. Sementara ini, ia harus menunda kesempatan atau tawaran tersebut karena kewajiban mengurus anak dan suami, begitu pula untuk permintaan atau order di Sydney.

Saat senggang, Eveline suka pergi ke kota-kota kecil (country town) yang jauh dari keramaian. Sebelum memiliki anak, ia hampir setiap minggu pergi ke kota yang berbeda bersama suami dengan menggunakan mobil (road trip). Ini hal yang ia sukai. Selain dapat melihat berbagai hal yang sangat bervariasi di luar sana, suasana country town memang membawa nuansa relaxing yang ia butuhkan. Eveline senang melihat hal-hal klasik seperti rumah zaman dulu, animal farm, star gazing, dan lainnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar