provinsi Jawa Timur? Ngawi bisa menjadi tujuan utama yang akan
memberikan sejuta hal terbaik yang dijamin seru dan tidak akan
terlupakan. Ada banyak lokasi wisata alam yang pasti disuka oleh para
wisatawan lokal. Bila belum memiliki referensi tempat wisata di Ngawi
yang terbaik untuk dikunjungi yang merupakan tempat wisata di jawa timur, ada serangkaian rekomendasi di bawah ini yang bisa diintip.
1.Air Terjun Pengantin
Tempat wisata satu ini bisa ditemukan
saat berkunjung ke Kecamatan Ngrambe dan silakan langsung menuju Air
Terjun Pengantin yang lokasi tepatnya ada di sebuah desa bernama
Hargomulyo. Air terjun yang bercabang dua ini memiliki tinggi 20 meter.
Para wisatawan dijamin tidak akan menyesal karena suasana yang penuh
kedamaian benar-benar akan memanjakan setiap pengunjung.
Bahkan penglihatan kita akan disejukkan dengan segala pemandangan
asri di sekitar air terjun ini. Dengan lokasi yang ada di kerindangan
hutan bambu, setiap pengunjung akan betul-betul merasa refreshing.
Bagi pasangan muda-mudi yang tengah berpacaran dan datang ke tempat ini
diyakini bisa menjadi pasangan seumur hidup alias awet. Dirabatnya
prasarana jalan untuk bisa menjangkau air terjun ini merupakan sebuah
kabar baik, namun pengunjung tetap harus berjalan kaki untuk menempuh
jarak 1 kilometer demi sampai ke lokasi yang sebenarnya.
- Pengunjung dikenakan biaya Rp 2.500 untuk tiket masuknya.
- Pengunjung harap waspada akan medan licin ketika menuju tempat ini,
terutama waktu musim hujan. Bagi yang mengendarai motor maupun mobil
juga harus berhati-hati sebab jalanannya yang naik turun.
2.Perkebunan Teh Jamus
Bagi yang senang dengan tempat liburan
penuh kedamaian dan kesejukan namun bernuansa hijau dan tropis,
Perkebunan Teh Jamus adalah salah satu lokasi terbaik di Ngawi untuk
menghabiskan waktu liburan. Berlokasi di sebelah utara di lereng Gunung
Lawu, segala kesunyian, kesegaran dan keindahan yang ada di kebun teh
ini tidak ada duanya di Ngawi. Dari kota Ngawi sendiri, wisatawan bisa
menuju arah barat daya sekitar 40 kilometer demi mencapai tempat ini.
Untuk bisa sampai di kebun teh luar biasa ini, berkunjunglah ke
Kecamatan Sine, lalu jejakkan kaki di desa bernama Girikerto. Di bawah
pengelolaan PT. Candi Loka, obyek wisata satu ini terkenal akan air
mineral Jamus dan tehnya. Selain dari pabrik teh, di tempat ini
pengunjung akan dapat menemukan Borobudur Hill, kolam renang khusus
anak, bumi perkemahan untuk yang senang kemping, goa Jepang, dan Sumber
Lanang.
- Pengunjung dikenakan Rp 10 ribu per kepala untuk dapat masuk ke area
perkebunan teh. Cukup murah untuk mendapatkan ilmu bermanfaat yang
segudang.
3.Waduk Pondok
Lokasi wisata lainnya yang akan
memberikan pengalaman berbeda di Ngawi adalah Waduk Pondok yang ada di
Kecamatan Bringin. Cobalah untuk datang ke desa bernama Dero dan waduk
ini akan terpampang secara nyata di depan mata dengan pemandangan
perbukitan dan panorama air yang begitu indah. Untuk yang senang
memancing, waduk ini juga merupakan lokasi tepat bagi para pemancing
mania selain dari fungsinya yang bisa menjadi tempat hiburan keluarga.
Beragam jenis ikan dapat ditemukan di waduk ini, seperti ikan
bandeng, ikan tombro, dan bahkan ikan tawes. Jika beruntung datang
berkunjung di waktu yang tepat, bagi para wisatawan dengan hobi
memancing bisa ikut berpartisipasi pada acara lomba memancing yang
diadakan secara berkala. Bersama dengan pemancing-pemancing yang berasal
dari area sekitar Ngawi, para pengunjung boleh mencoba ikut meramaikan.
- Pengunjung bisa masuk ke waduk dengan membayar tiket masuk sebesar Rp 2 ribu saja.
sumber:https://tempatwisataunik.com/wisata-indonesia/jawa-timur/tempat-wisata-di-ngawi
Tidak ada komentar:
Posting Komentar