Instagram.com/itha_permatasary |
Jejak Kenzie – BANDUNG. Masih di seputaran Bandung, sobat Kenzie yang sampai di artikel ini pasti sudah tidak asing lagi dengan nama tempat wisata The Lodge Maribaya Bandung, dong, ya?
Tempat wisata ini memang sudah cukup populer di Bandung. Bagi siapa pun yang liburan ke Bandung terutama ke area Lembang, tempat ini seolah menjadi salah satu destinasi yang wajib dikunjungi.
Betul apa betul? Betul dong.
Nah, bagi sobat Kenzie yang sudah mengagendakan liburan untuk berkunjung ke sini, simak dulu info lengkap mengenai tempat wisata The Lodge Maribaya Bandung berikut ini, yuk!
Alamat & Lokasi The Lodge Maribaya Bandung
Instagram.com/capritze |
Untuk sampai ke lokasi The Lodge Maribaya, sobat Kenzie langsung saja menuju ke alamat Jalan Maribaya No. 149/252 RT. 03 / RW. 15 Babakan, Gentong, Cibodas, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat 40391.
Lokasinya berjarak sekitar 20 kilometer dari pusat Kota Bandung dengan jarak tempuh kurang lebih 1 jam perjalanan.
Sedangkan untuk jalan menuju lokasi The Lodge Maribaya satu arah dengan tempat wisata Kebun Begonia Lembang.
Ohh iya, sobat Kenzie juga tidak perlu khawatir tersesat, karena rute petunjuk arahnya sudah cukup lengkap, kok.
Tinggal ikuti saja papan petunjuk arah hingga sobat Kenzie sampai di Lokasi.
Rute Menuju Lokasi
Instagram.com/ismailsunii |
Untuk rutenya sendiri sih ada beberapa alternatif jalan yang bisa sobat Kenzie gunakan untuk sampai ke lokasi.
Kalau berbicara mengenai rute tercepat yang dapat ditempuh tentunya bisa berbeda-beda, ya. Itu tergantung dari posisi mana sobat Kenzie mengaksesnya.
Rute Utama
Meski ada beberapa rute alternatif yang bisa digunakan, namun rute utama ini paling umum digunakan oleh wisatawan untuk menuju ke lokasi The Lodge Maribaya.
Rute utama ini cukup mudah, kok.
Sobat Kenzie tinggal arahkan kendaraan menuju ke arah Lembang via Jalan Setiabudhi / Ledeng, lalu menuju ke Lembang.
Dari Lembang, lanjutkan saja perjalanan menuju ke arah Maribaya.
Sobat Kenzie bakal melewati tempat wisata FarmHouse Susu Lembang, Floating Market, De Ranch Bandung, dan Kebun Begonia Lembang kalau menggunakan rute ini.
Rute Alternatif
Selain rute utama di atas, sobat Kenzie juga bisa mengakses tempat wisata ini menggunakan rute alternatif.
Rute alternatif ini juga ada dua pilihan, tergantung dari posisi mana sobat Kenzie berada.
Jika sobat Kenzie ingin mengunjungi tempat wisata lain terlebih dahulu, maka bisa memakai rute Bandung – Jl. Setiabudhi – Ledeng – Jl. Sersan Bajuri – Parangpong – Lembang – Maribaya – Lokasi.
Tempat wisata yang berada satu rute di atas yaitu; Kampung Gajah, Dusun Bambu, Curug Cimahi, dan lain-lain.
Nah, apabila posisi sobat Kenzie di area Dago Atas dan sekitarnya, maka rute alternatif yang bisa sobat Kenzie gunakan adalah Dago Atas – Dago Giri – Lembang – Maribaya – Lokasi.
Atau bisa juga menggunakan rute Dago Atas – Komplek Citra Green – Punclut – Lembang Maribaya – Lokasi.
Dua rute di atas bisa sobat Kenzie gunakan jika posisi start-nya dari area Dago Atas, ya.
Dari pada muter dulu ke Jl. Setiabudhi, kan lebih baik langsung memotong menggunakan rute ini.
Harga Tiket Masuk The Lodge Maribaya Bandung
Instagram.com/thelodgemaribaya |
Harga tiket masuk The Lodge Maribaya sebenarnya cukup murah, hanya sebesar Rp 20.000 per orang untuk hari Senin – Jumat, dan Rp 25.000 per orang untuk hari Sabtu & Minggu.
Sedangkan untuk hari libur nasional, harga tiket masuk di sini berbeda lagi, yakni sebesar Rp 35.000 per orang.
THE LODGE MARIBAYA | |
---|---|
Senin – Jumat | Rp 20.000 |
Sabtu Minggu | Rp 25.000 |
Hari Libur Nasional | Rp 35.000 |
Namun, jika sobat Kenzie ingin berfoto di beberapa wahana, perlu membayar lagi dengan harga yang berbeda-beda sesuai dengan wahana foto yang sobat Kenzie gunakan.
THE LODGE MARIBAYA | |
---|---|
Hot Air Baloon | Rp 20.000 |
Gantole | Rp 20.000 |
Sky Swing | Rp 20.000 |
Zip Bike | Rp 20.000 |
Sky Tree | Rp 15.000 |
Selain dari harga tiket tersebut, jika sobat Kenzie ingin mendapatkan foto yang bagus harus bayar lagi Rp 10.000 per fotonya.
Itu pun foto yang diberikan juga hanya dalam bentuk soft copy atau digital saja, bukan hasil foto cetakan.
Cukup mahal juga, sih memang. Tapi sepadan juga, sih dengan apa yang sobat Kenzie dapatkan.
Jam Operasional
Instagram.com/shintya.tan |
The Lodge Maribaya Bandung dibuka setiap hari mulai dari Senin – Minggu. Jadi sobat Kenzie bisa datang kapan saja apabila mau berwisata ke sini.
Sedangkan untuk jam operasionalnya, The Lodge Maribaya buka dari pukul 09.00 WIB sampai pukul 17.00 WIB.
THE LODGE MARIBAYA | |
---|---|
Setiap hari | 09.00 – 17.00 WIB |
Tetapi apabila sobat Kenzie punya waktu, sebaiknya sobat Kenzie datang pada saat weekdays saja, ya.
Karena meskipun tempat wisata ini dibuka setiap hari, namun pada saat weekend sangat sesak dengan wisatawan, bahkan bisa sampai antri panjang hanya untuk menggunakan wahana fotonya. Cukup menguras waktu, deh pokoknya.
Wahana Foto The Lodge Maribaya Bandung
Penasaran dengan wahana foto apa saja yang ada di The Lodge Maribaya Bandung?
Nggak usah basa-basi lagi. Yuk, kita lanjut pembahasannya. Berikut ini beberapa wahana yang bakal sobat Kenzie temukan di lokasi.
1. Hot Air Baloon / Balon Udara
Instagram.com/david.febryanto |
Wahana Balon Udara merupakan salah satu wahana terfavorit di The Lodge Maribaya.
Di sini, sobat Kenzie bisa seolah-olah sedang naik balon udara dan melihat seputar area wisata dari ketinggian sambil berfoto.
Sebenarnya sih balon udara ini tidak terbang kemana-mana, hanya saja jika difoto dengan angel yang tepat jadi seolah-olah sedang terbang menaiki balon udara di ketinggian. Keren, kan?
2. Gantole
Instagram.com/marina.salda |
Selanjutnya ada wahana foto Gantole. Wahana ini sangat cocok buat sobat Kenzie yang ingin berfoto sambil terbang dengan gantole tapi masih takut dengan ketinggian.
Di sini sobat Kenzie bisa berfoto seolah-olah sedang terbang dan melayang menggunakan gantole. Hasil foto pastinya keren, dong.
Seperti wahana Balon Udara, Gantole di sini sebetulnya juga nggak terbang, hanya sebatas wahana untuk berfoto saja.
3. Zip Bike
Instagram.com/fatiiihpurnama |
Pasti sobat Kenzie sering melihat foto di sosial media seperti foto di atas bukan? Ya, di sini lah tempat foto tersebut diambil.
Wahana foto yang satu ini namanya Zip Bike, sebuah wahana berupa sepeda dalam track tali yang tergantung di ketinggian dengan background hutan pinus.
Wahana ini sudah dilengkapi dengan pengaman yang optimal, kok. Sehingga aman untuk sobat Kenzie gunakan berfoto.
4. Sky Swing / Ayunan Langit
Instagram.com/diahqoriani |
Foto wahana Sky Swing atau Ayunan Langit berlatar belakang hutan pinus ini memang sudah beredar luas di jagat maya.
Jika dilihat dari fotonya, ayunan ini seperti berada di ketinggian yang tak biasa, ya sobat Kenzie. Seolah seperti di atas hutan pinus gitu, lho.
Tapi sebetulnya, Ayunan Langit The Lodge Maribaya ini tidak benar-benar berada di ketinggian, kok sobat Kenzie.
Hanya saja, jika sobat Kenzie berfoto di wahana ini dengan pengambilan angel yang tepat, maka hasil fotonya seolah-olah ayunan ini tinggi banget.
5. Sky Tree
Instagram.com/putrindhp |
Wahana Sky Tree berupa menara pandang dengan platform yang terpasang pada pohon besar serta latar belakang perbukitan hijau dibelakangnya.
Sobat Kenzie bisa berfoto di platform tersebut untuk mendapatkan hasil foto yang unik. Tak hanya itu, view-nya pun sangat indah.
Tak perlu khawatir, platform yang terpasang kokoh dan aman, kok. Selain itu, juga sudah dilengkapi dengan tali pengaman tambahan.
6. Bamboo Sky
Instagram.com/idhayhidayat |
Bamboo Sky konsepnya sama seperti wahana Sky Tree. Hanya saja berbeda tempat dan sarana yang digunakan.
Kalau Bamboo Sky berupa menara pandang yang terbuat dari bambu. Latar belakang dan view-nya pun juga tak kalah indah dengan wahana Sky Tree.
Fasilitas
Selain menyediakan wahana foto yang unik dan instagramable, The Lodge Maribaya juga menawarkan berbagai fasilitas menarik, seperti:
1. Camping
Instagram.com/thelodgemaribaya |
Bagi sobat Kenzie yang ingin camping di tempat wisata dengan pemandangan yang indah, Di The Lodge Maribaya sudab terdapat area camping dengan fasilitas yang lengkap.
Camping di sini lebih ke tipe glamorous camping. Sobat Kenzie tetap akan mendapatkan berbagai fasilitas lengkap saat camping.
Istilahnya sih, mau menginap camping di sini tinggal bawa badan aja, ngga perlu ribet bawa ini itu.
Cocok banget untuk sobat Kenzie yang berlibur bersama keluarga sambil menikmati suasana menginap yang berbeda.
Soal harga, tentunya akan sebanding dengan fasilitas yang sobat Kenzie dapatkan, ya.
2. Kuliner
Selain area camping, di sini juga tersedia tempat kuliner untuk memanjakan lidah sembari menikmati suasana alam yang indah.
Ada dua tempat yang menyediakan sajian kuliner di The Lodge Maribaya.
Tempat yang pertama adalah restoran Dapur Hawu. Di sini sobat Kenzie bisa menikmati berbagai menu makanan berat yang cukup beragam. Tempat yang pertama ini cocok banget buat mengisi perut yang sudah keroncongan.
Tempat lainnya adalah The Pines Cafe. Cafe ini cocok buat sobat Kenzie yang ingin nongkrong sambil menikmati makanan kecil. Di sini tersedia berbagai kopi, teh, dan jus segar.
Selain dua tempat makan di atas, ada juga beberapa stand yang menjual makanan kecil. Harga makanan dan minuman yang dijual berkisar antara Rp 10.000 – Rp 50.000.
Instagram.com/bowdezwan |
Fasilitas Lainnya
Ada juga fasilitas umum lainnya untuk menunjang kenyamanan berwisata, seperti; tempat parkir yang cukup luas, toilet, dan mushola juga sudah tersedia.
Parkir di area dalam hanya dikhususkan untuk tamu yang menginap/camping di The Lodge Maribaya.
Sedangkan untuk pengunjung biasa yang datang hanya untuk berfoto-foto, area parkirnya berada di bagian depan.
Terdapat kendaraan khusus yang akan mengangkut sobat Kenzie sampai ke pintu masuk.
Selain sebagai tempat wisata, di The Lodge Maribaya Lembang sobat Kenzie juga bisa melakukan berbagai kegiatan lain yang memang difasilitasi.
Sobat Kenzie bisa melakukan gathering kelompok ataupun perusahaan, pertemuan keluarga, arisan, outbond dan lain sebagainya.
Tips Berkunjung Ke The Lodge Maribaya
Instagram.com/siti.nurhasanah99 |
- The Lodge Maribaya adalah tempat wisata outdoor. Jadi jika sobat Kenzie datang saat musim hujan, sebaiknya bawa payung untuk berjaga-jaga.
- Waktu terbaik untuk mengunjungi tempat wisata ini adalah pagi hari atau sore hari (kalau nggak hujan).
- Sediakan aplikasi berbagi seperti SharIt di smartphone untuk mengambil hasil foto yang akan sobat Kenzie tebus.
- Untuk parkir, sebelum sampai di lokasi akan ada banyak warga yang menawarkan tempat parkir. Sebaiknya, terus lanjut aja dulu hingga sampai di lokasi. Kalau di lokasi memang sudah penuh, barulah sobat Kenzie mencari parkir di luar atau di tempat warga sekitar.
- Jika sobat Kenzie ada waktu, sebaiknya datang saat hari biasa (weekday). Tempat wisata di Bandung yang satu ini cukup populer sehingga saat weekend sangat padat pengunjung. Selain sesak, sobat Kenzie juga harus rela antri lama hanya untuk berfoto.
- Di The Lodge Maribaya terdapat banyak tangga, sebaiknya sobat Kenzie datang memakai sandal / sepatu yang nyaman.
- Dan jangan lupa jaga kebersihan dan kelestarian alam dengan tidak membuang sampah sembarangan, ya sobat Kenzie.
Kontak The Lodge Maribaya Bandung
Instagram.com/ezrajosiaa |
Jika sobat Kenzie ingin menghubungi untuk suatu keperluan, silahkan langsung ke kontak di bawah ini, ya. Informasi kontak di ambil dari website resmi The Lodge Maribaya Bandung.
Tempat Wisata Dekat The Lodge Maribaya
Apabila sobat Kenzie ingin melanjutkan perjalanan meng-eksplore Lembang, tak jauh dari The Lodge Maribaya ada tempat wisata yang menarik untuk dikunjungi bernama Lembang Wonderland. Jarak kedua wisata tersebut kurang lebih hanya 12 kilometer saja.
Atau jika ingin yang lebih dekat lagi, sobat Kenzie bisa menuju ke tempat wisata Kebun Begonia Lembang yang berjarak sekitar 7 kilometer dari The Lodge Maribaya.
FarmHouse Susu Lembang sebenarnya juga sayang untuk dilewatkan begitu saja. Namun, jarak dari The Lodge Maribaya agak sedikit jauh, kurang lebih sekitar 14 kilometer-an.
Demikian informasi lengkap mengenai tempat wisata The Lodge Maribaya. Semoga informasi ini bisa bermanfaat buat sobat Kenzie yang sedang/akan berwisata ke Bandung khususnya di Lembang.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar