Sabtu, 30 Juli 2022

Awas! Ternyata Ini 9 Penyebab Anak Susah Diatur dan Nakal

Usia anak-anak memang masa dimana mereka ingin banyak tahu dan melakukan berbagai hal semau mereka sendiri. Dalam kondisi seperti ini, bagaimanapun juga peran orang tua sangat diperlukan sebagai kontrol supaya anak tidak bertindak berlebihan. Akan tetapi hal ini tak semudah yang dipikirkan. Kadang anak malah membangkang dan tidak peduli. Sebenarnya ada banyak hal yang menjadi penyebab anak susah diatur dan nakal yang terkadang tidak disadari para orang tua.

Berbicara mengenai penyebab anak susah diatur dan nakal memang tidak bisa terlepas dari cara parenting dan juga pola asuh yang pernah diberikan orang tua di waktu yang lalu. Cara asuh sangat berpengaruh terhadap perkembangan anak tersebut entah itu jadi penurut, pemikir, berjiwa sosial tinggi atau justru malah sebaliknya. Maka dari itu, jika ada anak yang sering membangkang dan susah untuk diajak komunikasi, maka orang tua harus evaluasi.

Penyebab Anak Susah Diatur dan Nakal

Dengan begini mau tidak mau, sebagai orang tua anda harus belajar lebih giat untuk mendapatkan wawasan mengenai parenting yang baik dan benar. Karena pada dasarnya, setiap tindakan yang diajarkan pada anak akan diserap dan menjadi output dikemudian hari. Mungkin dampaknya tidak bisa dilihat dalam sekejap, namun dapat terasa setelah beberapa waktu seiring dengan tumbuh kembang sang anak.

Lalu Kenapa Anak Bisa Jadi Susah Diatur dan Nakal?

Mungkin diluar sana banyak orang tua yang bertanya-tanya “kenapa kok anak saya susah diatur dan nakal?”. Pertanyaan seperti ini memang cukup membingungkan untuk dijawab karena ada banyak faktor yang melatarbelakanginya. Maka dari itu, pada kesempatan kali ini akan kita bahas apa saja faktor penyebab anak susah diatur dan nakal tersebut. Barangkali pernah anda lakukan ketika mendidik entah itu sengaja atau tidak. Berikut ini penjelasannya.

Terlalu Sering Dimanja

Memanjakan anak merupakan tindakan yang bisa jadi penyebab anak susah diatur dan nakal. Hal ini bisa terjadi karena anak merasa dirinya selalu dikasihani oleh orang tua sehingga mereka memanfaatkan kondisi ini untuk berlalu semena-mena. Jangan salah, meskipun masih anak-anak, namun mereka bisa berpikir sedemikian rupa karena terlatih akibat sering dimanja tersebut. Maka dari itu penting untuk mendidik anak menjadi mandiri dalam hal apa saja meskipun itu hanya sekedar pengetahuan dasar.

Lebih Banyak Dikekang

Cara mendidik dengan banyak dikekang juga akan menjadi penyebab anak susah diatur dan nakal. Hal ini disebabkan oleh rasa ingin tahu anak yang semakin menumpuk sehingga ia memiliki keinginan besar untuk mencari tahu yang pada akhirnya sulit dibendung. Masa anak-anak memang masa dimana mereka ingin tahu terhadap berbagai hal disekitarnya. Tugas orang tua bukanlah mengekang, namun mengarahkan serta memilih dan memilah hal-hal yang sesuai dengan usianya.

Sering Mendidik Dengan Kekerasan

Apakah ada orang tua yang mendidik dengan kekerasan? Jawabannya tentu saja cukup banyak. Terutama para orang tua yang belum memiliki pengetahuan parenting yang cukup.  Kekerasan disini tidak hanya fisik, namun juga kekerasan verbal seperti mencaci, berbicara dengan nada tinggi, dan mengolok-olok. Seorang anak memang belum bisa membedakan yang benar dan salah. Maka dari itu orang tua tidak bisa menghakiminya. Justru disinilah peran orang tua untuk mengajarkan agar tau yang benar dan salah. 

Tidak Pernah Dilatih Negosiasi

Siapa bilang anak-anak tidak bisa diajak negosiasi? Justru sebagai orang tua, anda harus mulai melatih negosiasi dengan buah hati sejak umur 6 bulan. Mereka mungkin belum bisa bicara, namun di otak mereka akan tersimpan. Apabila dibiasakan dan dilakukan terus-menerus, maka ketika anak sudah mengerti, mereka akan dapat memberikan respon positif. Salah satu contoh negosiasi adalah seperti ini. “Nonton videonya cukup 1 jam ya? Setelah itu selesai. Adek harus janji tidak boleh nangis kalo dimatikan”.

Tidak Ada Hukuman Ketika Melakukan Kesalahan

Salah satu hal yang sering dianggap sepele oleh para orang tua adalah memberikan hukuman pada anak. Banyak yang tidak mau melakukan dengan alasan kasihan atau takut. Namun hal ini justru baik asalkan hukuman yang kita berikan tidak mencelakai mereka. Sebaliknya apabila anak jarang diberikan hukuman ketika salah, ini bisa penyebab anak susah diatur dan nakal. Mereka memang harus diajarkan sebab-akibat mulai sejak dini salah satunya dengan hukuman ketika bersalah.

Tidak Pernah Bersikap Tegas

Orang tua yang tidak pernah bersikap tegas terhadap anak bisa jadi penyebab anak susah diatur dan nakal. Dalam hal apapun ketika anak membangkang, maka orang tua harus melarangnya dengan kalimat yang tegas. Ini harus dibiasakan dan sering dilakukan ketika anak benar-banar tidak mau mendengarkan apa kata orang tua. Dengan bersikap tegas, mereka akan belajar untuk menghargai setiap ucapan orang tuanya. Jangan pernah takut anak menangis apabila bersikap tegas karena ini adalah salah satu proses pembelajaran.

Baca juga:

  1. Ini 7 Contoh Kebiasaan Yang Mengajarkan Disiplin Pada Anak
  2. Terbaik! Ini 8 Cara Mengajari Anak Belajar di Rumah
  3. Salah Pola Asuh? Ini 10 Dampak Buruknya Pada Anak

Bersosial Dilingkungan Yang Kurang Tepat

Faktor lingkungan juga turut andil dalam menentukan pola pikir anak. Apabila lebih sering berada dalam lingkungan yang tidak tepat, maka anak tersebut berpotensi menjadi pembangkang. Penyebab anak susah diatur dan nakal akibat dari faktor lingkungan lebih susah dikendalikan karena proses belajarnya yang tidak secara langsung. Maka dari itu orang tua harus berhati-hati dalam memperhatikan setiap perubahan tingkah laku anak setiap harinya.

Mainan Yang Tidak Sesuai Dengan Usianya

Berapa banyak orang tua yang salah dalam memberikan mainan pada anak yang tidak sesuai dengan usianya. Padahal, memberikan mainan yang tidak sesuai adalah salah satu penyebab anak susah diatur dan nakal. Seperti halnya mengajari bermain HP sebelum usianya 10 tahun. Hal ini akan berpengaruh terhadap perkembangan pola pikirnya. Alih-alih ingin memberikan mainan kekinian, namun hal ini justru membuat anak jadi kecanduan.

Pendidikan Agama Yang Kurang

Penyebab anak susah diatur dan nakal yang terakhir adalah pendidikan agama yang kurang. Bagaimanapun juga pendidikan agama juga berperan penting pada perkembangan spiritual anak. Sebaik apapun cara parenting seseorang, akan kurang maksimal apabila tidak didampingi dengan pendidikan agama. Agama bisa menjadi pegangan yang kuat bagi siapa saja dalam berkembang dan bertindak.

Penutup

Itulah beberapa penjelasan mengenai penyebab anak susah diatur dan nakal. Sebagai orang tua, kita pasti berharap yang terbaik bagi anak. Termasuk ingin mempunyai anak yang penurut dan mau mendengarkan nasehat orang tua. Keinginan ini bisa saja terwujud asalkan anak diberikan pendidikan yang baik mulai sejak dini. Apapun yang kita ajarkan pada anak, akan berdampak pada pertumbuhan dan perkembangannya. Seperti pepatah yang mengatakan “apa yang kamu tanam, itulah yang kamu tuai”.

Inilah 5 Alasan Cowok Memblokir WA Cewek Secara Tiba-tiba

WhatsApp atau biasa disingkat WA adalah salah satu aplikasi chatting yang banyak digunakan terutama para anak-anak muda. Tak jarang aplikasi ini digunakan untuk PDKT atau kenalan dengan cewek atau cowok. Aplikasi ini juga memiliki fitur blokir untuk blocking kepada seorang pengguna. Terkadang seorang cewek menjadi korban dari fitur ini alias diblokir oleh cowok. Tapi tahukah kamu apa alasan cowok memblokir WA cewek secara tiba-tiba? Sebenarnya ada banyak alasan yang mungkin kamu tidak pernah menyadarinya.

Sebagai cewek, pasti kamu pernah mengalami hal ini. Atau jika kamu sedang mengalami masalah ini, sebaiknya segera cari tahu apa alasan cowok memblokir WA supaya bisa terselesaikan. Karena kondisi ini sangat tidak mengenakkan bagi seorang cewek apalagi jika penyebabnya tidak jelas. Pasti akan terbawa sampai hati hingga menyebabkan rasa yang tidak enak dan membuat penasaran. Terkadang juga diselimuti oleh rasa takut jika hubungan dengan cowok tersebut rusak.

Alasan Cowok Memblokir WA Cewek Secara Tiba-tiba

Namun bagaimanapun juga mencari tahu alasan cowok memblokir WA secara tiba-tiba juga tidak mudah. Mau menanyakan langsung kepada orang yang bersangkutan segan, namun jika tidak ditanyakan akan kepikiran. Seperti sebuah dilema yang membingungkan. Begitulah kira-kira gambaran yang dirasakan cewek saat mengalami masalah seperti ini.

Ini 6 Alasan Kenapa Cowok Memblokir WA Cewek Secara Tiba-tiba

Buat kamu yang saat ini WhatsApp-nya sedang diblokir cowok, jangan gundah apalagi galau terlebih dahulu. Barangkali ada kesalahpahaman diantara kalian berdua sehingga terjadilah masalah ini. Yang pasti, perlu adanya klarifikasi diantara kalian berdua supaya sama-sama bisa mengerti. Lalu apa saja sih alasan cowok memblokir WA cewek? Berikut ini beberapa dugaan sementaranya.

Cowok Tersebut Tidak Suka

Alasan cowok memblokir WA cewek yang pertama adalah tidak suka. Banyak sekali kasus dimana cowok yang tiba-tiba memblokir WhatsApp seorang cewek karena ia merasa tidak buka. Bukan karena faktor fisik saja seperti kurang menarik atau kurang cantik, namun rasa tidak suka itu bisa timbul karena faktor lain seperti kepribadian yang tidak baik atau karakter cewek yang tidak sejalan dengannya. Jadi intinya rasa tidak suka ini ada banyak lagi faktornya yang berbeda-benda antara satu dengan yang lainnya.

Ada Masalah Dengan Cowok Tersebut

Kedua mungkin kamu punya masalah dengan cowok tersebut. Ini adalah alasan cowok memblokir WA yang juga banyak terjadi. Masalah tersebut bisa terjadi terkait perkataan atau postingan di sosial media. Maka dari itu, jika ada masalah sekecil apapun, biasakan untuk diselesaikan terlebih dahulu agar tidak terlalur-larut sehingga menyebabkan hubungan menjadi tidak baik. Cowok yang sudah kesal dengan seorang cewek, namun tidak sadar. Maka ia akan mudah kesal.

Sengaja Ingin Menghindar

Salah satu alasan cowok memblokir WA cewek yang sering tidak disadari adalah sengaja ingin menghindar. Jika ditanya lagi apa penyebabnya sehingga ingin menghindar, maka untuk mencari jawabannya cukup rancu karena banyak sekali faktornya. Terlebih kita juga tidak bisa menduga-duga apa masalahnya hingga membuat ia sengaja ingin menghindar. Satu-satunya cara yang bisa kamu lakukan untuk mengetahuinya hanyalah menanyakan ke orangnya secara langsung.

Risih Dengan Status WA

Apakah kamu tipe orang yang lebih sering membuat status WhatsApp? Jika iya, cobalah untuk melakukan evaluasi terhadap apa saja yang sudah kamu unggah di status. Kenapa? Karena status yang kamu anggap biasa saja tersebut tentu bisa diterima oleh orang lain. Begitu juga bagi seorang cowok. Apabila ia risih dengan status WA seseorang yang terus-terusan seperti itu, maka ia tidak segan untuk memblokir karena membuatnya merasa tidak nyaman.

Baca Juga:

  1. Sudah Tahu? Ini 8 Resiko Menikah Muda Bagi Pria dan Wanita
  2. Wajib Coba! Ini 8 Cara Menghadapi Pacar Yang Susah Diatur
  3. Santai Aja! Inilah 7 Cara Menghadapi Cowok Cuek di Chat

Sering Melakukan Chat Yang Mengganggu

Selain status WhatsApp yang dibuat cewek, salah satu alasan cowok memblokir WA cewek adalah karena chat yang mengganggu. Ketika kamu lebih sering melakukan chat terhadap cowok yang isinya sangat tidak penting, maka ini akan membuat dia menjadi tidak nyaman. Untuk menghindari masalah ini, kamu bisa mencari suatu topik untuk dibicarakan jika ingin chatting dengan cowok tersebut. Ingat, jangan pernah melakukan chat yang tidak jelas apalagi tidak penting.

Terlalu Sering Dicueki

Alasan cowok memblokir WA cewek adalah terlalu sering dicueki. Beberapa kasus cowok yang dicueki oleh cewek, membuatnya merasa kesal dan akhirnya memutuskan untuk memblokir nomor WhatsApp cewek tersebut yang tujuannya untuk menghindar. Karena merasa tidak dianggap, maka cowok tersebut tidak mau baper dengan segala aktivitasnya termasuk story WhatsApp yang di unggah.

Penutup

Itulah beberapa penjelasan mengenai alasan cowok memblokir WA cewek secara tiba-tiba yang mungkin bisa memberimu sedikit gambaran. Ketika kamu mengalami masalah seperti ini sebaiknya ditanyakan langsung ke orang yang bersangkutan. Tidak baik jika hanya menerka dan menduga akan masalah apa yang sebenarnya terjadi. Berbicara secara langsung akan jauh lebih mencairkan suasana sehingga sebuah masalah bisa terselesaikan. Jadi jangan takut atau segan untuk membicarakan masalah ya.

Penyebab dan Cara Mengobati Swim Bladder Pada Ikan Mas Koki

Swim bladder adalah kondisi dimana ikan mas koki berenang terbalik dan lebih banyak berdiam diri diatas kolam atau aquarium dalam keadaan perut diatas. Umumnya swim bladder disebabkan oleh kantong renang pada ikan mas koki yang bermasalah. Swim bladder bisa dibilang sebagai penyakit atau juga bisa dibilang kelainan fisik. Untuk mengobati swim bladder pada ikan mas koki bisa dibilang susah-susah gampang. Terkadang faktor keberuntungan juga ikut menentukan ikan bisa pulih atau tidak karena tidak ada jaminan pasti terkait kesembuhannya.

Swim bladder sendiri memiliki tingkat keparahan yakni sementara dan permanen. Ikan mas koki yang berenang terbalik masih bisa sebuh jika tingkatannya masih sementara. Sedangkan yang permanen tingkat kesembuhannya sangat kecil bahkan dibawah angka 10%. Lalu bagaimana kita bisa tahu swim bladder pada ikan mas koki tersebut sudah parah atau belum? Tidak akan bisa diketahui sebelum kamu melakukan treatment terlebih dahulu dalam jangka waktu tertentu.

Penyebab dan Cara Mengobati Swim Bladder Pada Ikan Mas Koki

Penyebab Ikan Mas Koki Berenang Terbalik (Swim Bladder)

Penyebab swim bladder pada ikan mas koki sangat beragam. Para ahli ikan mas koki yang sudah bertahun-tahun merawat ikan mas koki pun punya asumsi yang berbeda-beda antara satu dan lainnya. Bisa karena faktor pakan, lingkungan, bahkan hingga faktor kelainan bawaan dari ikan mas koki itu sendiri. Namun yang pasti hampir semua ikan mas koki berpotensi terserang penyakit ini apa bila salah dalam merawatnya. Lalu apa saja penyebab ikan mas koki berenang terbalik? Ini penjelasannya.

1. Jenis Pakan Pelet Floating (Mengapung)

Penyebab swim bladder yang pertama adalah jenis pakan pelet floating atau pelet mengapung. Beberapa breeder ikan mas koki sepakat dengan alasan ini. Asumsinya adalah, pelet yang mengapung akan membuat ikan harus menghirup permukaan air ketika makan. Disinilah awal masalahnya. Ketika ikan menghirup permukaan air, secara tidak sadar ikan juga akan menghirup udara yang lama kelamaan dapat memenuhi kantong renang. Oleh sebab itulah ikan mas koki jadi berenang terbalik karena kantong renang dipenuhi oleh udara.

2. Pemberian Pakan Yang Berlebihan

Selain jenis pelet floating, salah satu hal yang jadi penyebab swim bladder pada ikan mas koki adalah pemberian pakan yang berlebihan. Terkadang untuk mempercepat pertumbuhan maka kita harus memberikan makan lebih banyak dalam satu waktu sekaligus. Cara ini ternyata salah sehingga bisa menyebabkan ikan mas koki berenang terbalik. Pada dasarnya sistem pencernaan ikan mas koki cukup pendek, jadi tidak dapat menerima banyak makan sekaligus. Banyaknya makanan yang masuk bisa menekan kantong renang sehingga rawan kerusakan.

3. Anatomi Tubuh Ikan Yang Tidak Baik

Pemilik limas farm yang juga salah satu peternak koki terbesar di Indonesia mengatakan bahwa anatomi tubuh yang tidak baik menjadi penyebab awal swim bladder pada ikan mas koki. Biasanya ikan yang memiliki pangkal ekor lebih tinggi dari kepala akan lebih berpotensi terkena serangan swim bladder. Anatomi yang tidak baik ini berpengaruh pada organ dalam ikan sehingga ikan mas koki rawan berenang terbalik. Maka dari itu mencermati anatomi ikan sangat penting apabila hendak membeli.

4. Pemberian Pakan Yang Kurang Beragam

Penyebab swim bladder pada ikan mas koki yang terakhir adalah pemberian pakan yang kurang beragam. Pada dasarnya ikan mas koki adalah hewan omnivora. Artinya bisa makan segalanya. Kesalahan para pemilik biasanya hanya memberi pakan berupa pelet saja karena dianggap praktis. Padahal disisi lain ikan harus diberikan makanan lain untuk memenuhi serat seperti brokoli rebus dan tofu. Selain itu juga bisa diselingi dengan cacing darah atau cacing beku yang sangat bagus untuk pencernaan.

Cara Umum Mengatasi Swim Bladder Pada Ikan Mas Koki

Ada beberapa treatment yang bisa kamu lakukan ketika punya ikan mas koki yang berenang terbalik atau swim baldder ini. Tentu penyembuhan dengan cara ini tidak dapat dilakukan dengan waktu singkat. Oleh karena itu kamu harus sabar dan telaten dalam mengatasi swim bladder pada ikan mas koki. Terlebih treatment pada setiap ikan yang terkena penyakit ini berbeda-beda supaya bisa sembuh. Coba lakukan beberapa cara berikut ini untuk mengobati swim bladder pada ikan mas koki.

1. Puasa Selama 3 Hari

Langkah pertama yang harus kamu lakukan untuk mengobati swim bladder pada ikan mas koki adalah memuasakan ikan selama kurang lebih 3 hari atau sampai ikan sudah bisa berenang normal kembali. Puasa dapat berguna untuk mengeluarkan semua kotoran dalam perut ikan dengan harapan proses penyembuhan kantung renang bisa menjadi jauh lebih cepat. Apakah ikan tidak mati apabila puasa? Jawabannya tentu saja tidak. Puasa justru sangat baik untuk kesehatan ikan dan dapat meningkatkan metabolisme.

2. Gunakan Heater Pada Suhu 32 Derajat

Pada kolam atau bak karantina ikan mas koki yang berenang terbalik, tambahkan heater lalu atur pada suhu 32 derajat. Selain itu berikan juga aerator yang cukup kencang. Suhu air yang hangat akan membantu ikan meningkatkan metabolisme tubuhnya serta memudahkan oksigen larut dalam air. Usahakan menggunakan tempat karantina yang ukurannya cukup luas. Namun untuk ketinggian airnya usahakan tidak terlalu dalam. Untuk ketinggian air sekitar satu jengkal tangan saja sudah cukup.

Baca Juga:

  1. 7 Cara Karantina Ikan Mas Koki Yang Baru Datang Dengan Benar
  2. Bikin Bulky! Ini 9 Merk Pelet Pakan Ikan Mas Koki Terbaik
  3. Cara Tepat Menentukan Besaran Pompa Air Aquarium atau Kolam

3. Beri Kacang Polong Rebus

Jika pada hari ketiga ikan sudah berenang normal, maka langkah selanjutnya untuk mengobati swim bladder hingga tuntas adalah memberi makan kacang polong rebus. Kacang polong dianggap sangat baik untuk pencernaan karena kaya akan serat dan dapat membantu mengeluarkan sisa-sisa kotoran melalui lubang anus. Ingat! Pemberian kacang polong rebus ini harus pada saat ikan sudah berenang normal ya. Lakukan pemberian pakan kacang polong rebus ini selama 3-5 hari.

4. Ubah Pola Makan

Langkah terakhir dalam mengobati swim bladder pada ikan mas koki adalah mengubah pola makan. Apabila ikan sudah mulai membaik, kamu bisa mengeluarkannya dari tempat karantina dan menggabungkan dengan temannya di kolam atau aquarium lalu memberi pakan dengan porsi lebih sedikit namun agak sering. Jangan hanya pelet, perbanyak jenis pakan juga termasuk memberikan cacing beku dan kacang polong rebus atau bisa juga brokoli rebus.

Penutup

Itulah beberapa penjelasan mengenai penyebab dan cara mengobati swim bladder pada ikan mas koki. Jika belum parah, kemungkinan besar ikan kamu akan dapat pulih dengan melakukan treatment seperti yang sudah dijelaskan diatas. Namun buat yang sudah parah atau bisa dibilang permanen, maka kamu harus banyak-banyak berdoa karena hanya faktor keberuntungan saja yang bisa membuat ikan kamu pulih seperti semula. Menangani ikan mas koki yang berenang terbalik memang kompleks serta membutuhkan keberuntungan.

8 Penyebab dan Cara Mengatasi Warung Makan Sepi Pembeli

Bagaimana cara mengatasi warung makan yang sepi pembeli? Mungkin kamu adalah salah satu orang yang membutuhkan jawaban dari pertanyaaan ini. Jika ditarik garis ke belakang, sebenarnya ada banyak faktor penyebab yang membuat warung makan jadi sepi. Sebagai pelaku usaha kuliner yang mungkin sedang mengalami masalah ini, maka sebaiknya kamu segera melakukan upaya agar bisnis yang kamu jalankan kembali ramai. Apabila terus dibiarkan, maka kondisi ini dapat membuat usaha warung kamu gulung tikar akibat tidak adanya pemasukan.

Mengatasi warung makan sepi pembeli tidaklah semudah membalikkan telapak tangan. Terlebih proses akan memakan waktu cukup panjang untuk bisa menarik lebih banyak pelanggan. Namun semua itu bukanlah mustahil untuk dilakukan jika kamu mau berusaha dan berjuang. Karena pada dasarnya, semua warung makan yang laris dan ramai juga pernah mengalami kesulitan pada awal-awal berdirinya. Hanya saja pemiliknya lebih cekatan dalam membuat strategi sehingga usahanya lebih cepat dikenal dan dipercaya oleh pelanggan.

Penyebab dan Cara Mengatasi Warung Makan Sepi Pembeli

Penyebab Warung Makan Sepi Pelanggan Yang Perlu Kamu Ketahui

Seperti yang sudah dijelaskan diatas bahwa warung makan yang sepi pelanggan dapat disebabkan oleh banyak faktor. Mungkin kamu sebagai pelaku usaha kuliner selama ini masih belum menyadari akan hal tersebut. Maka dari itulah sekarang saatnya kamu mencari tahu apa saja hal-hal yang dapat membuat usaha kamu sepi guna melakukan evaluasi. Berikut ini adalah beberapa faktor penyebab warung makan sepi pembeli yang umumnya terjadi dan dialami oleh para pelaku bisnis kuliner. Simak penjelasannya berikut ini.

  1. Cara Promosi Yang Salah
  2. Lokasi Usaha Yang Kurang Strategis
  3. Menu dan Cita Rasa Yang Kurang
  4. Harga Yang Tidak Sesuai
  5. Pelayanan Yang Kurang Baik
  6. Tidak Punya Ciri Khas
  7. Kurang Menjaga Kebersihan
  8. Tempat Yang Kurang Nyaman

8 Cara Ampuh Mengatasi Warung Makan Yang Sepi Pembeli

Di paragraf sebelumnya sudah kita bahas apa saja faktor penyebab yang bisa membuat usaha warung makan menjadi sepi pelanggan. Diantara beberapa faktor tersebut mungkin salah satunya sedang kamu alami saat ini. Cobalah untuk merenungkan dan mengevaluasinya. Jika ada segeralah melakukan perbaikan supaya pelanggan mau datang ke tempat kamu. Berikut ini adalah ulasan selengkapnya mengenai cara mengatasi warung makan sepi pembeli yang patut kamu coba.

1. Melakukan Promosi Yang Lebih Intensif

Cobalah untuk merenungkan apakah cara promosi yang kamu lakukan selama ini sudah benar dan berpotensi bisa mendatangkan pelanggan? Jika tidak, maka lakukan perubahan. Promosi itu penting untuk mengenalkan warung makan milikmu kepada para pelanggan. Seperti pepatah mengatakan “tak kenal maka tak sayang”. Pelanggan yang kurang mengenal tempat usahamu akan malas datang karena merasa asing. Itulah tujuan promosi. Yakni mengenalkan kepada pelanggan agar tertarik datang.

Promosi menjadi kunci awal mengatasi warung makan sepi pembeli. Semakin banyak dan semakin sering promosi akan semakin bagus. Memang sih melakukan promosi itu sulit, capek dan membosankan. Namun ini wajib kamu lakukan. Dijaman sekarang sudah ada banyak cara promosi yang mudah seperti menyebar banner di pinggir jalan, promosi di media sosial, endorse pada influencer lokal dan masih banyak lagi. Cobalah maksimalkan ruang promosi yang ada.

2. Membuat Tanda Pengenal Pada Warung

Langkah kedua yang bisa kamu ambil untuk mengatasi warung makan sepi pelanggan selain promosi adalah membuat tanda pengenal pada warung makan. Pengenal tersebut bisa berupa neon box, papan nama, spanduk, banner dan lain sebagainya yang fungsinya untuk membuat kesan pertama yang menarik pada setiap orang yang melihat. Buat desain dan konsep tanda pengenal ini sebagus dan semenarik mungkin agar bisa menarik perhatian. Tanda pengenal ini akan menjadi penunjang apabila lokasi usaha kurang strategis.

3. Memperbaiki Cita Rasa Masakan

Ketiga, kamu bisa memperbaiki cita rasa makanan jika dirasa kurang enak. Mintalah beberapa pendapat jujur dari orang terdekat terkait rasa dari masakan. Kritik dan saran dari orang lain sangat diperlukan untuk mendapatkan cita rasa yang sempurna. Perbaiki berbagai macam kekurangan dari masalah yang kamu buat. Selain itu carilah banyak referensi terkait resep masakan agar bisa berinovasi. Kamu bisa mencari referensi dari buku, video Youtube atau artikel yang banyak beredar di internet.

4. Memperbanyak Menu Makanan

Cara lain untuk mengatasi warung makan sepi pembeli adalah dengan memperbanyak menu makanan. Menambah menu makanan adalah ide terbaik. Ibarat pepatah “Semakin banyak menebar jala, maka semakin banyak menangkap ikan”. Maka, menambah pilihan menu juga berpotensi mendatangkan pelanggan lebih banyak. Usahakan untuk membuat menu yang bahan bakunya mirip dengan menu lama untuk meminimalkan cost atau ogkos produksi. Mengunakan bahan baku sama untuk banyak menu menjadi salah satu strategi yang efektif dan banyak dilakukan pengusaha kuliner top.

Baca Juga:

  1. Bisnis Restoran Sepi Pembeli? Ini Cara Memajukan dan Mengatasinya
  2. Inilah 9 Permasalahan Bisnis Kuliner Yang Umumnya Terjadi
  3. 9 Tempat Strategis Untuk Membuka Usaha Warung Makan

5. Memaksimalkan Kualitas Pelayanan

Kualitas pelayan adalah satu hal penting dalam bisnis yang berhadapan langsung dengan konsumen. Khusus di bidang kuliner, kualitas pelayanan dibedakan menjadi dua, yakni pelayanan pelanggan dan pelayanan penyajian. Cobalah melakukan evaluasi, jika ada yang kurang baik cobalah untuk memperbaikinya. Lakukan hal yang baru namun dapat membuat pelanggan menjadi nyaman seperti bersikap lebih ramah, sopan dan friendly. Selain itu perbaiki juga penampilan penyajian menjadi lebih menarik.

6. Membuat Konsep Yang Unik

Warung makan yang tidak punya ciri khas juga menjadi penyebab kenapa pelanggan enggan datang. Maka dari itu, membuat konsep supaya menjadi ciri khas akan sangat penting dalam upaya mengatasi warung makan sepi pembeli. Buatlah konsep dan perubahan unik mulai dari segi dekorasi, sistem pelayanan dan cara penyajian. Keunikan dari warung makanmu yang tidak akan ditemukan di tempat lain akan menjadi daya tari tersendiri oleh pelanggan untuk datang dan kembali lagi.

7. Lebih Memperhatikan Kebersihan

Salah satu hal penting namun banyak pengusaha kuliner yang tidak menyadari adalah kebersihan. Kebersihan berkaitan langsung terhadap kenyamanan pembeli ketika makan ditempat. Cobalah untuk lebih teliti terhadap detail kebersihan mulai dari meja, lantai, bahkan hingga lingkungan warung itu sendiri. Tidak ada salahnya jika kamu meminta kritik dan saran dari setiap pembeli yang datang terkait dengan kebersihan dan kenyamanan tempat makan tersebut.

8. Menata Ulang Tempat Makan

Langkah terakhir untuk mengatasi warung makan sepi pelanggan adalah menata ulang tempat makan. Cara ini ditujukan untuk menghadirkan kesan yang baru bagi para pelanggan. Sebisa mungkin sediakan beberapa suasana makan seperti lesehan, indoor, outdoor atau gazebo sehingga banyak pilihan. Usahakan tempat makan lebih privat dalam artian jarak antar pelanggan tidak terlalu berdekatan. Pelanggan akan lebih senang jika suasana makan mereka lebih privat terlebih jika bersama orang terdekatnya.

Penutup

Itulah beberapa penjelasan mengenai penyebab dan cara mengatasi warung makan sepi pembeli. Sebenarnya usaha kuliner kamu akan bisa ramai dan  banyak didatangi pelanggan jika poin-poin diatas bisa terpenuhi. Kepuasan pelanggan dalam menikmati makanan di warung cukup kompleks karena menyangkut banyak hal. Tidak hanya cita rasa masakan yang enak saja, namun juga kualitas pelayanan, kebersihan, kenyamanan tempat makan dan juga suasana warung menjadi sangat berkesinambungan. Rasa nyaman akan muncul jika kelimanya selalu diperhatikan.

Inilah 6 Alasan Kenapa Konsumen Pindah ke Produk Lain

Memilih produk yang baik adalah hak setiap pembeli. Oleh karena itu, pelanggan akan sering melakukan eksperimen kecil dengan cara berganti-ganti produk untuk menemukan mana yang cocok dan bagus. Hal ini sebenarnya sudah lumrah dan sangat biasa terjadi. Itu adalah sedikit gambaran tentang alasan kenapa konsumen pindah ke produk lain dan sulit untuk menetap pada produk yang sama. Seorang pembeli akan konsisten menggunakan produk yang sama jika ia sudah nyaman dan merasa cocok.

Sebagai pelaku usaha, mempertahankan konsumen untuk terus menggunakan produk kita adalah hal yang wajib dilakukan. Segala upaya akan ditempuh supaya pelanggan tidak lari ke kompetitor karena akan berdampak buruk pada usaha. Itulah hal yang membuat banyak pengusaha selalu mencari tahu berbagai alasan kenapa konsumen pindah ke produk lain sebagai upaya untuk evaluasi terhadap produk yang dibuat atau dimilikinya.

Alasan Kenapa Konsumen Pindah ke Produk Lain

Meski wajar dan sudah biasa dalam dunia usaha, konsumen yang berpindah produk menandakan bahwa mereka belum merasa klik dengan produk-produk tersebut. Sebenarnya ini adalah celah yang bisa dimanfaatkan oleh para pengusaha untuk memperbaiki kualitas produksinya sehingga menjadi lebih baik dengan memanfaatkan informasi terkait kurang puasnya pelanggan pada suatu produk. Dengan begini, para pengusaha akan bisa membuat produk yang sesuai dengan kebutuhan dan keinginan dari para konsumennya.

6 Alasan Kenapa Konsumen Pindah ke Produk Lain

Jika ada konsumen yang lari ke produk kompetitor, pasti seorang pengusaha akan kalang kabut. Pasalnya masalah ini bisa saja  dialami tidak hanya pada satu atau dua konsumen, namun bisa saja pada banyak konsumen sekaligus. Jika mengalami hal seperti ini, maka kamu sebagai pengusaha harus segera mencari tahu apa saja faktor penyebabnya sebagai bahan evaluasi untuk menciptakan produk yang lebih baik. Lalu apa saja sih alasan kenapa konsumen pindah ke produk lain? Simak penjelasannya seperti berikut ini.

Kualitas Produk Lain Lebih Bagus

Alasan kenapa konsumen pindah ke produk lain yang pertama mungkin karena segi kualitas. Dari segi kualitas, mungkin produk kamu masih kalah dengan kualitas produk milik kompetitor. Masalah kualitas memang sering menjadi alasan sensitif bagi para konsumen untuk beralih ke produk lain. Karena pada dasarnya setiap pembeli memiliki prinsip untuk mendapatkan barang dengan kualitas terbaik dengan alasan lebih awet atau bisa dipakai untuk jangka waktu yang panjang.

Harga Produk Yang Lebih Murah

Harga produk terkadang juga bisa menjadi alasan kenapa konsumen pindah ke produk lain. Ada tipe konsumen dimana mereka lebih suka dengan produk yang harganya murah meski agak mengesampingkan kualitas. Apabila produk kamu mempunyai kualitas yang baik dengan harga yang sebanding. Maka tipe konsumen yang suka dengan harga murah akan memilih pindah ke produk dengan harga miring. Untuk menyiasati masalah ini, biasanya dibuatlah produk turunan yang harganya murah dengan agak mengesampingkan kualitas.

Produk Lain Lebih Inovatif

Salah satu alasan kenapa pelanggan pindah ke kompetitor yang sering tidak disadari oleh para pelaku usaha adalah inovasi dari para kompetitornya. Produk yang lebih inovatif dan sesuai dengan perkembangan jaman akan banyak diminati para konsumen. Jika kamu tidak segera melangkah dengan melakukan inovasi terhadap produk, maka lama kelamaan konsumen akan pindah ke kompetitor. Sebagai contoh adalah Nokia yang masih kekeuh dengan OS Symbian miliknya, disaat para kompetitornya sudah membuat smartphone berbasis Android.

Produk Lain Punya Manfaat Lebih Banyak

Manfaat yang ditawarkan juga bisa jadi alasan kenapa konsumen pindah ke produk lain. Apabila ada produk lain dengan harga sama namun memberikan manfaat lebih banyak, tentu akan ada banyak konsumen yang kepincut. Begitu juga pelanggan lama kamu yang akan beralih pada produk lain tersebut. Sebagai contoh adalah sebuah alat parutan. Jika alat parutan A hanya bisa untuk memarut kelapa, namun alat parutan B bisa beberapa fungsi seperti memarut kelapa, singkong, atau kentang. Maka konsumen akan pilih produk B.

Baca Juga:

  1. 7 Cara Meyakinkan Konsumen Agar Mau Membeli Produk Kita
  2. Mudah Diterima! Ini 7 Tips Menawarkan Produk Ke Konsumen Agar Tertarik
  3. Menghadapi Komplain Pelanggan? Lakukan 6 Cara Ini Untuk Mengatasi

Produk Lain Lebih Efektif dan Efisien

Efektif dan efisiensi sebuah produk juga sering menjadi alasan kenapa konsumen pindah ke produk lain. Karena ini menjadi hal yang penting, biasanya banyak dipertimbangkan oleh para pembeli. Sebagai contoh, sebuah produk obat nyamuk semprot dan bakar. Obat nyamuk semprot lebih efektif dan efisien untuk mengusir nyamuk ketimbang obat nyamuk bakar. Terlebih obat nyamuk bakar megeluarkan asap yang tidak sedap dihirup. Maka akan banyak konsumen yang akan memilih obat nyamuk semprot karena lebih efektif dan efisien.

Produk Yang Lebih Mudah Didapatkan

Alasan kenapa konsumen pindah ke produk lain yang terakhir adalah ketersediaan produk dalam suatu daerah. Meskipun produk tersebut murah dan kualitasnya bagus namun apabila ketersediaannya di suatu daerah masih kurang, maka konsumen akan mulai beralih ke produk lain. Ini sebenarnya adalah hal yang biasa karena menyangkut pada proses distribusi juga. Untuk mengatasi masalah ini biasanya dibuatlah toko online yang pengirimannya busa menjangkau lebih banyak kota dan daerah.

Penutup

Itulah beberapa penjelasan mengenai alasan kenapa konsumen pindah ke produk lain. Mengetahui faktor penyebab pelanggan yang mulai meninggalkan produk kita itu sangat penting. Hal ini bisa jadi bahan evaluasi agar kita bisa membuat produk yang lebih berkualitas dari sebelumnya. Ini juga menjadi salah satu langkah yang juga banyak digunakan oleh perusahaan besar supaya lebih maju dan semakin banyak peminatnya. Karena baiknya apapun produk harus selalu melakukan perbaikan agar semakin sempurna.

Simak! Inilah 8 Cara Memulai Usaha Jualan Kue Secara Online

Apakah kamu sedang bingung untuk cara memulai usaha jualan kue secara online? Jangan khawatir, kita akan membahasnya disini. Silahkan simak dengan baik. Kue itu sendiri merupakan salah satu produk kuliner yang sangat potensial. Kuliner adalah salah satu sektor bisnis yang memiliki prospek bagus dimana makanan itu sendiri merupakan kebutuhan pokok semua manusia. Begitu juga dengan kue, saat ini kue adalah makanan khas yang harus ada pada acara-acara tertentu seperti pesta ulang tahun, pernikahan, atau hajatan lainnya.

Apabila kamu punya keahlian dalam membuat kue, nampaknya mencoba mengubah keahlian kamu tersebut menjadi sesuatu yang menghasilkan adalah ide bagus. Langkah pertama paling mudah adalah dengan memulai usaha jualan kue secara online. Seperti yang kita tahu bahwa saat ini bisnis online juga memiliki pasar yang besar bahkan bisa lebih baik dari cara berjualan konvensional. Terlebih dengan gadget yang semakin canggih dan internet yang semakin murah membuat siapa saja bisa terhubung ke internet.

Cara Memulai Usaha Jualan Kue Secara Online

Usaha jualan kue secara online juga sudah mulai banyak dilakukan oleh para pembuat kue. Terlebih saat ini kue menjadi salah satu makanan wajib yang harus ada di acara hajatan. Tak hanya di daerah perkotaan, namun pamor kue juga sudah sangat familiar di daerah pedesaan. Ini artinya semakin hari jumlah pasar dari produk kue juga semakin besar. Peluang inilah yang harus kamu manfaatkan untuk mencari keuntungan.

Lalu Bagaimana Cara Memulai Usaha Jualan Kue Secara Online?

Buat kamu yang hobi membuat kue dan berniat menjadikannya sebagai sebuah bisnis, maka jangan banyak berpikir dan menunggu lama. Lebih baik segera eksekusi dan segera mulai saja. Kenapa? Karena ide yang terlalu banyak dipikirkan akan membuat motivasi justru semakin menurun yang akhirnya membuat kamu tidak kunjung menjalankan ide tersebut. Tidak usah ragu dan bingung, berikut ini kita rangkum beberapa cara memulai usaha kue secara online yang bisa kamu lakukan di tahap awal.

Memastikan Produk Kue Layak Jual

Pertama-tama adalah memastikan bahwa produk yang kamu juga menang sudah layak jual. Artinya jangan menjual produk dalam keadaan masih trial atau uji coba. Pastikan dulu bahwa kue buatan kamu sudah memenuhi standar pasar bahkan jauh lebih baik. Sebelum memutuskan berjualan, lakukanlah beberapa uji coba dan mintalah penilaian jujur kepada orang-orang terdekat supaya kamu bisa menciptakan produk kue yang berkualitas. Ini adalah hal penting karena kesan pertama konsumen terhadap produkmu sangat menentukan penjualan.

Belajar Menghias Kue Dengan Baik

Sebelum memulai usaha jualan kue secara online, baiknya kamu belajar menghias kue dengan baik terlebih dahulu. Baik dari segi estetika, komposisi dan juga pewarnaan. Karena ditengah perjalanan kamu akan mendapati banyak konsumen yang detail dan perfeksionis terhadap sebuah produk. Apabila kamu belum bisa menghias kue dengan baik, maka kamu bisa saja mendapat kritik pedas yang bisa membuat mental kamu jatuh. Semakin banyak referensi mengenai cara menghias kue, maka akan semakin baik untuk meningkatkan estetika produk kue kamu.

Belajar Packing Secara Aman

Salah satu hal paling penting dalam jualan kue secara online adalah packing atau pengemasan. Jualan online berarti produk kamu akan lebih banyak melalui perjalanan untuk menuju ke rumah konsumen. Maka dari itu, pengemasan menjadi hal penting supaya produk tidak rusak saat sampai di tangan konsumen. Terlebih kue adalah produk yang rawan hancur jika terjadi benturan. Belajarlah packing kue dengan aman dari orang-orang yang berpengalaman dibidang ini.

Belajar Membalas Chat Pelanggan Dengan Benar

Komunikasi juga menjadi bagian penting dalam memulai usaha jualan kue secara online. Seperti yang kita tahu bahwa ujung tombak komunikasi dari jualan online adalah chat baik itu di DM instagram, inbox Facebook, atau chat WhatsApp. Maka dari itu, cara kamu membalas chat sangat menentukan keberhasilan dalam mendapat pelanggan. Belajarlah membalas chat pelanggan dengan baik. Kamu bisa belajar dari artikel atau video untuk memperbanyak referensi terkait teknik closing dan menjalin kedekatan dengan pelanggan.

Membuat Katalog Produk di Instgaram

Langkah selanjutnya dalam memulai usaha jualan kue secara online adalah promosi. Hal pertama yang harus kamu lakukan adalah membuat katalog produk di Instagram sebanyak-banyaknya. Katalog ini berfungsi untuk memudahkan calon konsumen melihat-lihat produk yang kamu miliki. Dengan katalog konsumen akan lebih mudah mencari produk mana yang akan dibeli. Dalam membuat katalog, usahakan foto yang diunggah menarik dan unik agar terlihat menarik.

Baca Juga:

  1. Mudah! Inilah 8 Cara Sukses Memasarkan Kue Kering dan Basah
  2. Inilah 9 Contoh Usaha Kue Yang Paling Laris Dipasaran
  3. 7 Tips Memilih Akun Untuk Paid Promote atau Endorse di Instagram

Memperluas Promosi di Facebook

Setelah membuat katalog, langkah memulai usaha jualan kue secara online selanjutnya adalah memperluas promosi ke Facebook. Sosial media yang satu ini memang memiliki kekuatan yang besar untuk UKM. Kamu bisa memperluas jaringan promosi usaha kue dengan rajin melakukan posting di Facebook. Kamu juga bisa melakukan promosi di grup-grup Facebook yang mayoritas anggotanya adalah orang-orang didaerah tempat tinggalmu. Cara promosi ini sangat efektif untuk menjaring konsumen dan menambah follower Instagram.

Melayani Delivery Order Ke Konsumen

Pada saat memulai usaha jualan kue secara online, cobalah untuk melayani delivery order ke konsumen. Cara ini akan membuat kamu lebih mudah dalam menjaring pelanggan baru. Karena pada saat ini kebiasaan orang-orang cenderung suka terhadap sesuatu yang instan. Termasuk cara mereka memesan makanan dengan sistem online yang sekaligus diantar langsung ke tempat dengan sistem pembayaran Cash on Delivery (COD). Manfaatkan situasi ini untuk menunjukkan eksistensi bisnis kamu.

Update Tren Kue Saat Ini (Kekinian)

Terakhir, sebagai pelaku usaha jualan kue secara online. Kamu pasti wajib tahu dong tren kue apa saja yang sedang booming saat ini. Tren musiman seperti ini bisa kamu manfaatkan untuk mendapatkan keuntungan lebih banyak. Barang yang sedang tren pasti akan lebih banyak peminatnya, termasuk produk kue. Maka dari itu selalu cari tahu dan juga ikuti perkembangan tren terutama yang berkaitan dengan kue.

Penutup

Itulah beberapa penjelasan mengenai cara memulai usaha jualan kue secara online yang bisa kamu jadikan sebagai referensi dalam merintis bisnis. Agar tidak kalah bersaing dengan para kompetitor, kamu bisa membuat konsep usaha yang unik sehingga bisa jadi ciri khas. Selain itu sering-seringlah melakukan inovasi terhadap produk supaya konsumen tidak bosan dengan hal itu-itu saja. Yang tidak kalah penting adalah promosi sebanyak-banyaknya untuk mengenalkan kepada konsumen.

Mudah! Begini Cara Reset dan Setting Wifi Repeater Xiaomi

Wifi adalah salah satu jaringan yang mulai banyak digunakan oleh masyarakat sebagai sarana koneksi internet secara wireless. Salah satu alat penting untuk memperluas jaringan wifi rumah atau kantor adalah dengan menggunakan Wifi Repeater Xiaomi. Cara setting Wifi Repeater Xiaomi ini sangat mudah sekali. Selain itu, kamu juga bisa melakukan reset Wifi Repeater Xiaomi apabila akan digunakan di jarigan lain hanya dengan beberapa langkah saja.

Secara interface Wifi Repeater Xiaomi ini memang sangat memudahkan terutama bagi para pengguna awan yang kurang paham akan dunia jaringan. Oleh karena itu, Xiaomi Wifi Range Extender Pro ini sangat direkomendasikan untuk kamu yang ingin memperluas jaringan Wifi supaya bisa menjangkau dan masuk ke beberapa ruangan didalam rumah atau kantor dengan biaya yang sangat murah. Desain yang minimalis sangat mudah untuk ditaruh dan dipindah sesuai kebutuhan dengan sangat mudah.

Cara Reset dan Setting Wifi Repeater Xiaomi

Cara Mudah Untuk Reset Xiaomi Wifi Range Extender Pro

Untuk melakukan reset pada Wifi Repeater Xiaomi, alat yang kamu butuhkan adalah simcard ejector atau jarum yang sudah dibuat tumpul ujungnya. Langkah pertama yang kamu lakukan adalah mecolokkan atau menghubungkan Xiaomi Wifi Range Extender Pro tersebut ke listrik. Apabila lampu indikator berkedip berwarna orange atau hidup tanpa berkedip berwarna biru, tandanya perangkat sudah hidup.

Kemudian gunakan simcard ejector atau jarum yang sudah kami sediakan tadi untuk menusuk lubang dibagian bawah Wifi Repeater Xiaomi yang bertuliskan reset. Tusuk dan tahan selama kurang lebih 5 menit hingga lampu indikator menjadi berkedip warna orange. Cek pada sinyal wifi, apabila terdeteksi perangkat dengan nama xiaomi-repeater-v2 berarti perangkat sudah berhasil di reset.

Inilah Cara Mudah Setting Xiaomi Wifi Range Extender Pro

Untuk melakukan setting Wifi Repeater Xiaomi, langkah pertama yang kamu lakukan adalah mengunduh atau download aplikasinya di PlayStore. Xiaomi Wifi Range Extender Pro dapat dikonfigurasi dengan menggunakan aplikasi Mi Home. Silahkan download dan install terlebih dahulu aplikasinya. Jika aplikasi sudah terpasang di smartphone, selanjutnya ikuti langkah-langkahnya seperti berikut ini.

Pertama, silahkan buka aplikasi Mi Home yang sudah kamu download tadi lalu daftar dan login terlebih dahulu. Pastikan kamu memilih pengaturan mainland menjadi Chinese Mainland. Kenapa? Karena produk Wifi Repeater Xiaomi sebenarnya hanya tersedia untuk wilayah China, jadi agar bisa melakukan pengaturan, kamu harus pakai server China. Caranya silahkan masuk ke Profile >> Setting >> Region >> Chinese. Jika sudah, maka dipojok kanan atas home akan muncul tulisan Chinese Mainland.

Kedua, silahkan sambungkan perangkat Xiaomi Wifi Range Exterder Pro milikmu ke colokan listrik. Pastikan colokan listrik yang kamu gunakan berada pada jarak yang cukup dekat dengan sumber Wifi supaya jaringan bisa di repeat oleh perangkat secara maksimal. Colokkan ke sumber listrik dan pastikan lampu indikator berkedip berwarna orange (Lebih baik lakukan reset terlebih dahulu. Cara reset sudah dibahan pada paragraf diatas).

Jika perangkat sudah terhubung ke listrik dan menyala, kini kita kembali lagi ke aplikasi Mi Home yang ada pada smartphone. Sebenarnya aplikasi Mi Home akan mendeteksi perangkat terdekat secara otomatis. Jika mendeteksi otomatis, maka kamu akan mendapatkan notifikasi. Klik saja pada notifikasi tersebut maka akan muncul tampilan pengaturan. Namun terkadang aplikasi ini justru tidak bisa mendeteksi perangkat secara otomatis. Namun jangan khawatir kamu bisa menambahkannya secara manual.

Apabila kamu kebetulan mengalami yang tidak terdeteksi otomatis, maka silahkan hubungkan smartphone ke koneksi wifi yang terhubung ke internet terlebih dahulu. Buka aplikasi Mi Home, lalu klik pada tombol + dibagian kanan beranda aplikasi. Klik pada bagian Router maka disitu akan muncul berbagai produk Wifi Repeater Xiaomi. Pilih pada produk yang kamu miliki. Tunggu hingga muncul tampilan selanjutnya.

Jika perangkat Wifi Repeater Xiaomi sudah terhubung dengan aplikasi, maka akan muncul tampilan pengaturan yang mengarahkan kamu untuk menghubungkan perangkat dengan sumber Wifi atau akses poin terdekat. Pilih lalu Klik pada nama Wifi yang kan kamu pancarkan lagi. Apabila ada pasword atau kata sandi, maka kamu akan disuruh atau diminta untuk memasukkan kata sandi tersebut. Lalu klik Next. Tunggu sebentar, jika 4 baris sudah cetang semua, maka wifi berhasil dipasangkan.

Baca Juga:

  1. Cara Mudah Membuka Situs Yang Diblokir Jaringan Wifi di Android
  2. 8 Cara Mengatasi Wifi Windows 10 Sulit Terhubung ke Internet
  3. Cara Mudah Buka Situs Diblokir di Chrome HP Android

Selanjutnya, kamu akan diarahkan untuk mengatur profile dari perangkat tersebut. Pertama kamu akan disuruh untuk memilih room, pilih salah satu nama atau kamu bisa membuatnya sendiri. Jika sudah silahkan klik Next dan Les’t Get Started. Berhasil! Kamu sudah berhasil setting Wifi Repeater Xiaomi. Cek sinyal Wifi, secara default nama Wifi yang sudah kamu repeat sama dengan nama sumber wifi namun diakhiri dengan _plus dilbelakangnya.

Cara Mengubah Nama Wifi Repeater Xiaomi Secara Custom

Selanjutnya adalah cara untuk mengubah nama Wifi Repeater Xiaomi sesuai dengan yang kamu inginkan. Karena secara default nama Wifi yang sudah kamu repeat akan sama dengan sumbernya hanya saja dibelakangnya ditambahkan _plus. Nah untuk mengubah nama tersebut secara custom sikahkan ikuti langkah-langkahnya berikut ini.

Pertama silahkan buka aplikasi Mi Home yang ada pada ponsel kamu. Pada tab perangkat, silahkan klik pada Mi Wi-fi Range Extender. Disitu akan muncul tampilan Wifi setting untuk Wifi Repeater Xiaomi. Ada kolom name dan pasword. Kolom name untuk mengganti nama Wifi yang muncul sedangkan kolom password untuk mengatur kata sandi Wifi yang kamu repeat tadi. Silahkan diisi dan dibuah sesuai keinginan. Jika sudah silakan klik tombol OK. Maka perangkat akan melakukan reset otomatis.

Catatan: Pada Mi Wi-fi Range Extender Pro ini, nama wifi tidak bisa dibuat dengan spasi. Apabila kamu pakai spasi maka akan gagal. Jadi jangan gunakan spasi. Kamu bisa mengganti dengan simbol underscore atau stripe.

Penutup

Itulah beberapa penjelasan mengenai cara reset dan setting Wifi Repeater Xiaomi. Bagaimana? Cukup mudah bukan? Memang sih Xiaomi Wifi Range Extender Pro ini di desain dengan interface yang sangat memudahkan bagi siapa saja meski masih awam sekalipun. Apabila kamu mengikuti langkah-langkah yang sudah dijelaskan diatas secara baik dan benar, maka kamu akan berhasil. Jika ada pertanyaan atau kesulitan, silahkan tinggalkan pada kolom komentar dibawah ya. Selamat mencoba. Semoga berhasil!